Memilih dengan Merdeka

Published Juni 9, 2014 by natahdriji

belajar dulu arti demokrasi…….

Sang Nananging Jagad

Demokrasi memang telah menjadi pilihan banyak Negara dalam menyelenggarakan tata pemerintahan dan kenegaraannya. Terlepas dari segala kekurangan yang menyertainya, pada kenyataannya Negara kita juga menerapkan sistem demokrasi. Menyadari keunikan dan kekhasan kondisi sosial budaya bangsa kita, para founding fathers kita telah merumuskan Demokrasi Pancasila. Demokrasi Pancasila konon merupakan pengejawantahan nilai-nilai kearifan lokal khas Nusantara yang diangkat sebagai hukum positif dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Spirit utama Demokrasi Pancasila sejatinya telah terkandung di dalam sila ke Empat Dasar Negara Pancasila, yaitu Kerakyatan yang Dipimpim oleh Hikmah Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan. Jadi Demokrasi Pancasila merupakan wujud kedaulatan rakyat sebagai pemegang utama saham berdirinya NKRI. Demokrasi Pancasila menjadi khas Indonesia karena menjadi pengejawantahan kedaulatan rakyat yang dilandasi sebuah permusyawaratan yang penuh nilai kebijaksanaan dan hikmah luhur yang dihasilkan dari proses musyawarah mufakat dengan mengutamakan kepentingan Negara di atas kepentingan pribadi maupun golongan.

Lihat pos aslinya 948 kata lagi

tengkyu....